S1 Teknik Biomedis

VISI

Menjadi program studi yang berwawasan internasional dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis pada pengembangan alat, sistem, dan teknologi kesehatan (healthcare) pada tahun 2027

MISI

  1. Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan berwawasan internasional  dalam bidang sains dan rekayasa biomedis
  2. Mengembangkan, menyebarluaskan, dan menerapkan hasil penelitian dalam bidang sains dan rekayasa biomedis untuk kemaslahatan masyarakat
  3. Meningkatkan tata kelola dan kerjasama dengan pemangku kepentingan seperti rumah sakit, institusi pendidikan, pemerintah, dan industri baik di dalam negeri dan luar negeri dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat

TUJUAN

  1. Menghasilkan lulusan yang unggul dalam bidang sains dan rekayasa biomedis dengan wawasan internasional
  2. Meningkatkan kepercayaan stakeholder di tingkat nasional dan internasional
  3. Menghasilkan luaran penelitian dalam bidang sains dan rekayasa biomedis
  4. Meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pemanfaatan teknologi dan ilmu pengetahuan dalam bidang sains dan rekayasa biomedis
  5. Menghasilkan produk inovasi dalam bidang biomedis untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat
  6. Menerapkan manajemen mutu berbasis ISO dan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNPT)
  7. Mewujudkan kerjasama dalam bidang tri dharma dengan rumah sakit, institusi pendidikan, pemerintah, dan dunia industri