S1 Teknik Biomedis

Ramadhan Ceria: Buka Bersama CALEA dan Panti Asuhan Griya Luhur

Pada hari Minggu, 24 Maret, tepatnya di hari puasa ke – 13, suasana hangat Ramadhan Ceria menyelimuti Aula Rektorat Lantai 5, di mana acara buka bersama kali ini menjadi momen istimewa dengan mengundang teman-teman dari Panti Asuhan Griya Luhur Nur Karomah sebanyak 18 anak beserta pendampingnya. Tak hanya itu, acara juga dihadiri oleh teman-teman ORMAWA dari HMTE & HMTT. Dengan tema “Suasana Penuh Berkah, Kita Perkuat Ikatan Keimanan dan Kebersamaan”, acara ini diawali pukul 16.15 WIB dengan serangkaian permainan menyenangkan seperti estafet bola, tebak kata, dan berbagai games lainnya untuk menambah keseruan acara ini.

Sambutan-sambutan hangat mengalir, pertama dari Ketua Pelaksana, Ahmad Murtadho, dilanjutkan dengan sambutan dari Ibu Ajeng Dyah Kurniawati, S.Tp., M.Sc., selaku perwakilan kemahasiswaan FTTE, serta terakhir dari Ibu Adanti Wido Paramadini, S.T., M. Eng., perwakilan Dosen Biomedis. Setelah itu, setelah itu rangkaian acara dilanjutkan dengan nonton bersama serta pemberian doorprize kepada para peserta.

Acara semakin hangat dengan Kultum menjelang berbuka, yang disampaikan oleh Faizal Burhani. Saat waktu berbuka tiba, para peserta dan tamu undangan pun melaksanakan kegiatan berbuka bersama dengan takjil yang sudah disiapkan oleh panitia. Setelah itu, bersama-sama melaksanakan sholat maghrib berjama’ah, diikuti dengan makan bersama dan foto bersama sebagai dokumentasi kenang-kenangan.

Tidak lupa, acara ditutup dengan tarawih berjama’ah dengan khusyuk. Semua kegiatan yang dilakukan tidak hanya sekadar menyatukan dalam kebersamaan, tetapi juga menjadi wujud nyata dari kepedulian dan kebersamaan dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H. Semoga kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan sebagai bagian dari kegiatan sosial yang bermanfaat bagi semua pihak, serta dapat menginspirasi untuk lebih peduli terhadap sesama, terutama yang membutuhkan.

Menurut Ketua Pelaksana, acara ini sangat berkesan karena kita bisa berbincang-bincang dan bermain games dengan anak-anak dari panti asuhan tersebut. “Hal yang sangat berkesan adalah saat dimana kita bisa berbagi kebahagiaan dengan orang lain. Acara ini tidak hanya tentang bermain dan bersenang-senang, tetapi juga tentang membangun ikatan kebersamaan yang kuat,” ujarnya. “Games yang telah ditentukan oleh panitia memberikan kesempatan bagi kami semua untuk saling berinteraksi dan merasakan kegembiraan bersama. Selain itu, kehadiran acara nobar film Islami memberikan nilai tambah bagi suasana Ramadhan yang penuh berkah ini.” Lebih lanjut, Ketua Pelaksana menambahkan, “Memang hal yang paling berkesan adalah saat dimana kita bisa berbagi kebahagiaan dengan orang lain.

Acara ini juga sangat berkesan untuk para anak-anak di panti, walaupun dengan waktu yang singkat namun mereka merasakan kesenangan dalam serangkaian acara tersebut. Saya sangat senang melihat keceriaan mereka dan semangat dalam mengikuti setiap kegiatan yang telah disiapkan.” “Dibuktikan dengan anak-anak panitia yang ketika penutupan masih ingin terus bermain games karena serunya acara ini. Semoga acara seperti ini bisa terus dilakukan dan menjadi bagian dari upaya kita untuk menjalin silaturahmi yang erat dengan anak-anak panti tersebut,” tambahnya penuh harap.

Related Post